-
1 Review
Kamis, 30 Juni 2022 14:56
15:00 / 21:00
wisata laut
Rp. Gratis / Free
Pantai Pasir Putih Pik 2 merupakan salah satu tempat destinasi wisata pantai yang ada di kawasan ibu kota Jakarta. Pantai ini sangat dikenal oleh orang Jakarta ini karena memiliki segudang keindahannya yang sangat menajubkan. Meskipun termasuk dalam kategori pantai buatan, tetap saja dapat menyuguhkan sisi alaminya sangat memukau.
Seperti namanya, tempat wisata ini menonjolkan hamparan pasir putih. Bukan hanya pantainya saja yang memiliki pasir putih, tetapi tempat ini juga menyediakan fasilitas lain seperti kolam renang, kafe, restoran, dan wisata hutan mangrove.
Selain itu kare lokasinya yang tidak terlalu jauh dari pusat kota Jakarta, kawasan ini seringkali dimanfaatkan warga Jakarta untuk mencari angin. Banyaknya area terbuka hijau menyebabkan udara sekitar masih terasa segar. Banyak warung kuliner membuat kawasan ini selalu ramai setiap harinya.
Garis Pantai Sangat Panjang
Meskipun pantai pasir putih ini termasuk pantai buatan, garis pantai yang dibuat sangat panjang. Hal ini tentu membuat pengunjung bisa merasakan layaknya di pantai-pantai pulau Bali atau Lombok.
Menikmati Udara Sejuk Di Tepi Pantai
Ada beberapa sisi pantai Pik 2 ini tidak memiliki pasir, melainkan hanya ada tumpukan batu yang dijadikan sebagai pembatas. Hal ini memang disengaja dilakukan agar ada pembatas untuk pengunjung tidak bisa masuk ke dalam air. Tetapi pengunjung masih bisa duduk di pinggiran tumpukan batu.
Bersepeda Di Sore Hari
Di daerah pantai pasir putih ini, orang-orang diperbolehkan melakukan olahraga sepeda yang dilakukan di sekitaran pantai. Biasanya kalau waktu sore hari akan ramai orang ngabuburit sambil mengisi waktu senggang.
Fotografi
Banyak spot bagus dengan pemandangan alamnya sangat indah, terutama kala senja hari tiba untuk mengambil foto. Kita bisa mengabadikan moment matahari terbenam yang sangat memukau. Banyak pengunjung juga menghabiskan waktu di tempat ini untuk ambil foto.
Beli Jajan
Di wisata ini banyak beraneka macam aksesoris yang dijual. Beberapa jajanan yang bahkan datang dari luar negeri seperti coklat sampai permen, boneka kecil, gantungan kunci, dan sebagainya.
Alamat Wisata : Golf Island, Jl. Pantai Indah Kapuk, Kamal Muara, Penjaringan, Jakarta Utara, DKI Jakarta, Indonesia, 14470
toilet umum
tempat ibadah
parkiran motor
parkiran mobil
tempat istirahat
taman bermain
cafe
rumah makan
Senin, 14 November 2022
bagus..