Pulau Perak (Gmap/Tedy Ginting)
Pulau Perak (Gmap/Tedy Ginting)

Pulau Perak

DKI Jakarta / Jakarta Utara

-

1 Review

Tanggal Tayang

Selasa, 26 Juli 2022 23:55

Jam Operasional

24 Jam

Jenis Wisata

wisata laut

Tiket Masuk

Rp. Gratis / Free

Keterangan

Pulau Perak merupakan salah satu pulau yang ada di kepulauan Seribu. Pulau ini sangat menarik perhatian karena keindahannya yang begitu menawan. Pulau yang tidak berpenghuni ini sangat asik untuk dijadikan tempat berlibur karena pengunjung akan merasakan ketenangan seperti pulau pribadi. 

Pulau ini tidak ada masyarakat yang tinggal kecuali penjaga pantai dan para penjual makanan dan minuman yang ada di pinggir pantai. Pulau ini sangat cocok dijadikan kawasan berwisata, berkemah serta menikmati keindahan bawah laut.

Jika ingin datang ke pulau ini pengunjung bisa datang setiap hari tapi lebih bagus kalau datang pada hari biasa karena pulau ini sepi. Sedangkan pada weekend atau hari libur tentunya pulau akan ramai dengan pengunjung dari Jakarta dan sekitarnya. Selain itu untuk keberangkatan menuju pulau ini harus disesuaikan dengan jadwal kapal yang adatng ke pulau ini.

 

Pesona Alam Pulau Perak

Untuk menikmati liburan singkat sambil menghilangkan kepenatan biasanya warga Jakarta dan sekitarnya akan memilih Pulau Perak sebagai tujuan wisata. Luas pulau ini sekitar 3 hektar dan pasir menghampar disepanjang tepi pantai serta ditumbuhi pohon - pohon yang sangat rimbun di sebagian wilayahnya.

Para pengunjung dapat bersantai dan tidur di atas pasir dengan alas kain sambil menikmati tiupan angin sepoi - sepoi dan mendengar suara ombak yang menenangkan. 

Selain itu pengunjung juga dapat berayun santai diatas ayunan yang terpasang di dahan - dahan pohon sambil berfoto - foto. Kedua hal ini merupakan kegiatan yang biasa dilakukan pengunjung di ayunan ini.

Pulau ini juga memiliki air yang sangat jernih dengan gradasi warna yang indah. Warna hijau tosca di pinggir pantai dan semakin dalam menuju lauatan warna akan berubah menjadi biru. Dengan bebas pengunjung dapat berenang di sekelilingi pulau karena perairannya yang tidak dalam juga tidak berombak. Jika datang saat weekend pengunjung dapat menikmati wahana banana boat.

 

Menikmati Keindahan Matahari Pagi dan Sore Hari

Bagi pengunjung yang ingin menikmati pulau Perak dari pagi sampai malam hari dapat bermalam di pulau ini. Karena tidak tersedianya cottage atau penginapan yang mewah jadi pengunjung hanya dapat berkemah. 

Jika ingin berkemah pengunjung dapat memberi tahu penjaga pulau serta membayar uang kebersihan. Selain itu pengunjung juga harus membawa sendiri tenda dan keperluan lainnya, karena di pulau ini tidak ada yang menyewakan.

Ketika berkemah pengunjung dapat menikmati keindahan pulau seperti saat matahari terbit. Pengunjung dapat duduk di tempat duduk di pinggir pantai sebelah timur sambil menikmati minuman hangat dan menyaksikan matahari semakin tinggi. 

Sedangkan pada sore hari, pengunjung dapat menikmati keindahan senja saat matahari terbenam. Keheningan saat matahari mulai turun ke peraduan akan menemani pengunjung di pulau tersebut. 

Kemudian saat malam tiba pengunjung mulai memasak dan meikmati makan malam ditemani taburan bintang di atas langit.

 

Keindahan Bawah Laut

Selain berenang, menyelam juga bisa dilakukan oleh para pengunjung yang datang di pulau ini. Saat menyelam pengunjung dapat melihat bermacam - macam ikan kecil dengan berbagai warna diantaranya ikan badut dan ikan dori.

Juga terdapat terumbu karang yang sehat dan bagus. Selain itu juga ada Anemon laut yang bergoyang - goyang mengikuti aliran air. Anemon laut itu memiliki warna yang cerah serta cantik seperti warna ungu, pink dan kuning muda sehingga menambah keindahan bawah laut. 

 

Wahana Banana Boat

Pengunjung yang ingin menikmati permainan banana boat dapat datang ke pulau ini pada weekend atau tanggal merah. Banana boat adalah ban karet yang berbentuk pisang yang ditarik dengan perahu motor sambil berputar - putar di lautan. 

Semakin lama perahu akan menarik lebih kencang setelah itu banana boat akan terbalik dan semua penumpang akan jatuh ke dalam laut. Hal ini sangat ditunggu - tunggu ketika naik ban karet ini. 

Penumpang tidak perlu kuatir karena semua penumpang mendapat pelampung keselamatan dan tentunya permainan ini pasti aman.

 

Menu Favorite Pulau Perak

Di pulau Perak ini hanya terdapat beberapa warung makanan dan minuman dengan menu sederhana. Yang menjadi makanan kesukaan setiap pengunjung adalah gorengan, apalagi saat dimakan panas - panas dan sehabis bermain air di pantai.

Dan air kelapa muda menjadi minuman favorite bagi setiap pengunjung. Akan terasa menyegarkan sehabis minum air kelapa muda tersebut.

 

Estimasi Harga Tiket Masuk Pulau Perak

Harga Tiket Masuk Pulau Perak
Tiket Masuk Free
Biaya Kapal Bersandar Rp. 25.000
Biaya Berkemah Rp. 25.000 -  Rp. 30.000
Kapal Cepat Rute Kali Adem - Pulau Kelapa - Pulau Sebira Rp. 74.000

 

Alamat
  • Alamat Wisata : Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu

Fasilitas
  • banana boot

Rating

2

Bagus
  • Pemandangan
  • Fasilitas
  • Harga
  • Eric Rovines

    Kamis, 15 September 2022

    oke juga..

Kolom Komentar

1 2 3 4 5


Pulau Perak (Gmap/Terays)
Pulau Perak (Gmap/Terays)
Pulau Perak (Gmap/Tedy Ginting)
Pulau Perak (Gmap/Tedy Ginting)
Pulau Perak (Gmap/Masayu Nurlalia)
Pulau Perak (Gmap/Masayu Nurlalia)
Pulau Perak (Gmap/Sultan Maghfir Ramadhan RKK)
Pulau Perak (Gmap/Sultan Maghfir Ramadhan RKK)
Peta Tempat Wisata

Wisata Lainnya
Refrensi Video