-
1 Review
Rabu, 05 Juli 2023 11:49
24 Jam
wisata laut
Rp. 8.000
Salah satu wisata pantai pesisir dengan pasir putih terbaru di Bali yang berada di bagian selatan pulau Bali dan sedang menjadi trend dikunjungi oleh wisatawan Indonesia adalah Pantai Melasti, letaknya di desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan di Kabupaten Badung, kawasan pariwisata Bali Selatan, sebuah wilayah yang terkenal memiliki keindahan alam pantai dengan nuansa alam yang unik dan menarik, terutama dengan kehadiran tebing-tebing tinggi ataupun bukit yang berbatasan langsung dengan alam pantainya.
Pantai Melasti Ungasan ini memang sangat eksotis, cantik, indah dan instagramable dalam balutan suasana alam romantis. Area pantai juga memiliki air yang jernih, meskipun tidak berwarna biru seperti Dreamland. Air jernih ini diimbangi dengan pasir pantainya yang berwarna hitam. Yang mana justru menambah pemandangan semakin eksotis.
Pantai Melasti ini berbeda dengan pantai lainnya, Pantai Melasti memiliki garis pantai yang pendek, dan dikelilingi oleh batuan karang. Air terjun ini keluar dari atas batu karang dan langsung diteruskan ke lautan.
Air terjun ini berasal dari pengairan sawah di daerah sekitar Tanah Lot. Air tersebut mengairi sawah – sawah penduduk, mengalir melalui batuan karang yang kemudian diteruskan ke laut. Pemandangan antara air terjun dengan pantai menjadikan Pantai ini kian eksotis
Sayangnya, air terjun ini bersifat musiman. Hanya saat musim penghujan air terjun mengalir ke pantai, sementara di musim kemarau akan kering. Oleh karena itu, waktu yang tepat untuk menyaksikan air terjun adalah saat musim hujan.
Pantai Melasti dikenal dengan lautnya yang biru jernih dengan hamparan pasir putih yang bersih, pastinya pengunjung akan tergoda untuk berenang dan bermain pasir di tepi pantai. Ombak di Pantai Melasti cukup tenang.
Meskipun tidak dianjurkan untuk berselancar, pengunjung tetap dapat bermain di perairan dengan berenang. Airnya begitu jernih, sehingga pemandangan bawah air tampak indah. Dan sebaiknya, pengunjung tidak terlalu ke tengah karena ombak cukup besar.
Jika pengunjung ingin melihat keindahan bawah laut, Alam bawah laut pantai Melasti sangat indah .Pengunjung dapat melihat batuan karang kecil yang ada di bawah perairan.Banyak ikan-ikan kecil yang lucu.
Di pantai Melasti bisa menyewa perlengkapan snorkling di kawasan pantai atau membawa peralatan snorkling milik pribadi.
Untuk pecinta kuliner seafood, Di Pantai Melasti dapat menikmati berbagai kuliner,banyak tempat makan di tepi pantai. Terdapat beragam menu yang mereka tawarkan mulai dari makanan berat sampai hidangan untuk bersantai. Harga yang ditawarkan masih cukup terjangkau, jadi tak perlu khawatir pengujnjung akan kekurangan budget.
Pantai Melasti juga cocok dijadikan spot untuk menyaksikan sunset , kala senja mulai datang, dan pada pagi hari sunrise kala matahari mulai tampak .
Bentuk bulat sempurna dan warna oranye yang begitu terang membuatnya tampak menawan. Pancaran sinarnya mengenai sisi batu karang yang ada di pantai. Membentuk siluet perkasa sang batu karang.
Momen ini dapat pengunjung abadikan dengan menggunakan kamera karena keindahannya tidak dapat di lewati.
Alamat Wisata : Jl Melasti Ungasan,Kecamatan Kuta Selatan,Badung Bali
toilet umum
tempat ibadah
parkiran motor
parkir...
Senin, 27 November 2023
Wah lautnya keren banget...jadi kepingin kesini