Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Lentera Cahaya TV )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Lentera Cahaya TV )

Tebing Keraton

Jawa Barat / Bandung

-

0 Review

Tanggal Tayang

Kamis, 16 Juni 2022 16:11

Jam Operasional

08:00 / 16:00

Jenis Wisata

wisata gunung

Tiket Masuk

Rp. Gratis / Free

Keterangan

Tebing Keraton adalah salah satu tempat destinasi wisata Bandung yang berupa tebing dengan pemandangan hutan hijau. Karena berada di atas tebing, kita akan merasakan kabut yang dingin sehingga berasa sedang berada di negeri atas awan. Tempat wisata ini sangat direkomendasi untuk yang berkontemplasi sebentar dari hiruk pikuk kota.

Di beri nama Tebing Keraton  karena area ini memiliki pemandangan yang luas dan indah, dimana di depannya terdapat Gunung Tangkuban Perahu dan Gunung Burangrang.

Tebing Keraton seringkali dikunjungi wisatawan karena di kawasan ini mereka dapat sekaligus menikmati pemandangan Tahura Djuanda atau Taman Hutan Rakyat (Tahura) Ir H Djuanda dari atas.  Tahura Djuanda juga merupakan bagian cekungan Bandung yang memiliki latar belakang sejarah yang erat kaitannya dengan zaman purba hingga saat ini.

Selain itu, wisata ini memiliki banyak sekali daya tarik yang dapat dinikmati oleh para wisatawan yang berkunjung seperti:

 

View Hutan Kabut dari Ketinggian

Dapat melihat pohon-pohon penyuplai oksigen yang tertutup kabut tipis kadang tebal yang membuat suasana seperti berada di hutan Amazon. Sangat cocok sekali sebagai background foto alam yang instagramable.

 

Tempat Melihat Sunrise

Adanya momen atau mendapatkan swafoto saat matahari sedang terbenam ataupun matahari terbit dari atas ketinggian kota Bandung. Sangat apik, sehingga menjadikan Tebing Keraton juga disebut Tebing Instagram karena memiliki landscape indah.

 

Camping Ground

Di sana juga bisa melakukan kegiatan camping bersama kawan dan keluarga. Dengan biaya retribusi tambahan Rp. 40.000 untuk ijin ngecamp dengan membawa peralatan camp sendiri. Jika menyewa dari pihak Tebing Keraton, kita akan dikenakan tambahan biaya kurang lebih Rp. 140.000

 

Tracking Sepeda dan Soft Hiking

Kita juga dapat mencoba membawa sepeda sampai ke Tebing. Bagi kita pejalan kaki tentu sebuah aktivitas yang menyehatkan badan.

Alamat
  • Alamat Wisata : Kampung Pakar, Desa Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung

Fasilitas
  • toilet umum

  • tempat ibadah

  • parkiran motor

  • parkiran mobil

  • tempat istirahat

  • cafe

  • rumah makan

Rating

0

Belum Ada Rating
  • Pemandangan
  • Fasilitas
  • Harga
Kolom Komentar

1 2 3 4 5


Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Lentera Cahaya TV )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Lentera Cahaya TV )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ firdanurul_10 )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ firdanurul_10 )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Opal Bob )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Opal Bob )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Tambang Raras )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Tambang Raras )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ ALDIONNAUFAL CANDRIKA )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ ALDIONNAUFAL CANDRIKA )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Haris Irnawan )
Foto: Tebing Keraton ( Gmap/ Haris Irnawan )
Peta Tempat Wisata

Wisata Lainnya
Refrensi Video