Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Irwan Lesmana )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Irwan Lesmana )

Gunung Bendera

Jawa Barat / Bandung

-

0 Review

Tanggal Tayang

Kamis, 23 Juni 2022 14:37

Jam Operasional

24 Jam

Jenis Wisata

wisata gunung

Tiket Masuk

Rp. 10.000

Keterangan

Gunung Bendera Padalarang adalah salah satu destinasi wisata gunung yang cukup ramah karena gunung tersebut tidak menjulang terlalu tinggi (1403 mdpl). Kurang lebih hanya 1 jam perjalanan dari basecamp pengunjung sudah akan sampai puncak Gunung Bendera. Dari atas kita bisa melihat langsung seluruh perkotaan sekitar.

Sesuai dengan namanya, Gunung Bendera tidak terlalu mengerucut dan runcing. Bahkan diatas Gunung Bendera pun masih banyak ditemukan kawasan yang masih landai. Tempatnya kaya akan vegetasi, sehingga puncaknya masih banyak ditumbuhi tanaman dan rumputan.

Selain itu, Gunung Bendera juga memiliki nama lain sebagai Puncak Rindu. Sering disebut Puncak Rindu karena memiliki makna dari kerinduan para pendaki yang ingin merasakan kembali ke puncak Gunung Bendera. Dari situ kemudian istilah Puncak Rindu semakin populer dan menjadi nama khas dari Puncak Gunung Bendera tersebut. Saat sudah di Puncak Gunung Bendera, para pengunjung akan segera mengabdikan momen dengan ambil foto bersama.

 

Berkemah

Seringkali para pengunjung datang ke Gunung Bendera untuk berkemah. Bahkan di musim liburan, akan melihat banyak tenda wisatawan di sini. Terutama ketika Hari Kemerdekaan RI maka akan semakin banyak yang berkemah di sini.

 

Pemandangan Matahari Terbit dan Terbenam

Tak hanya berkemah, para pengunjung biasa juga akan memanfaatkan momen ini untuk melihat langsung matahari terbit dan terbenam dari puncak gunung. Pengunjung bisa mempersiapkan diri mengambil foto-foto bagus di situasi ini.

 

Melihat Taburan Bintang di Malam Hari

Suasana malam hari di puncak gunung tentunya sangat gelap. Namun, dengan gelap ini justru para pengunjung dapat melihat terangnya bintang-bintang. Mendongak ke atas, pengunjung akan menyaksikan taburan indah bintang di langit. 

Alamat
  • Alamat Wisata : Kampung Pojok Desa, Desa Jayamekar, Kabupaten Padalarang, Kabupaten Bandung Barat

Fasilitas
  • toilet umum

  • parkiran motor

  • parkiran mobil

Rating

0

Belum Ada Rating
  • Pemandangan
  • Fasilitas
  • Harga
Kolom Komentar

1 2 3 4 5


Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Dede Hendi Purnama )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Dede Hendi Purnama )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Heygi )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Heygi )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Gowes WESDUN )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Gowes WESDUN )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Reza Rns )
Foto: Gunung Bendera ( Gmap / Reza Rns )
Peta Tempat Wisata

Wisata Lainnya
Refrensi Video