-
3 Review
Jumat, 17 Juni 2022 13:03
09:00 / 18:00
wisata taman
Rp. Gratis / Free
Floating Market Lembang merupakan tempat destinasi wisata yang bernuansa alam yang lebih banyak didominasi oleh ornamen alam buatan manusia. Tujuan didirikan wisata ini bisa dikatakan salah satu destinasi wajib saat berlibur ke Lembang Bandung. Banyak tempat unik dan spot bagus yang menjadikan wisata ini seringkali dikunjungi oleh pengunjung yang suka foto. Ciri khas dari objek wisata ini yang membedakannya dengan objek wisata lain salah satunya adalah adanya pasar apung tengah danau di dalam kawasan wisata.
Floating Market di lembang juga dihadirkan konsep yang menggabungkan pesona alam khas pegunungan lembang dengan sebuah model pasar terapung tradisional. Jika selama ini kita mengenal Pasar Terapung tradisional itu hanya ada di film-film hollywood di kota Bangkok Thailand atau Vietnam, maka persepsi ini wajib dikoreksi mulai saat ini, karena di Floating Marketing juga menyediakan fasilitas pasar terapung tersebut.
Selain itu dalam kawasan wisata floating market Lembang juga tersedia sarana untuk menikmati kuliner, ataupun tempat bermain. Namun, di sini juga banyak sekali spot menawan yang bisa kita jelajahi bersama keluarga yaitu:
Rainbow Garden
Tempat ini merupakan tempat aktivitas baru yang ada di floating market Lembang. Isinya berupa deretan bunga-bunga indah yang sudah tersusun dan tertata rapi. Wisata biasanya akan ke area ini adalah berjalan-jalan sambil mengitari taman bunga. Dan juga mengambil beberapa foto selfie dengan backgroud bunga-bunga tersebut.
Taman Kelinci
Taman kelinci ini berisi puluhan ekor kelinci yang kelihatan sangat lucu dan menggemaskan. Spot ini menjadi spot favorit bagi anak-anak karena dalam spot ini kita dianjurkan bermain bersama kelinci.
Becak dan Mobil Mini
Di area ini terdapat jasa penyewaan becak dan mobil mini yang bisa disewa dan digunakan untuk mengelilingi area floating market. Wisatawan seringkali mengambil foto saat mengendarai becak atau mobil mini ini.
Miniatur Kereta Api
Di sini ada sebuah miniatur kereta api yang dibuat persis dengan aslinya. Kita bisa melihat kereta api mini melintasi rel-rel pada sebuah area mini, lengkap dengan miniatur bangunan di sekelilingnya.
Kota Mini
Kota mini adalah salah satu spot baru yang ada di floating market. Di dalam kota mini terdapat landscape mini dari sebuah kota dengan berbagai sarana pelengkap yang menyerupai bentuk aslinya. Selain menarik untuk orang dewasa sebagai tempat bersantai dan hunting foto, spot ini juga pastinya sangat menarik bagi anak-anak.
Studio Kostum Khas Jepang dan Korea
Di tempat ini kita bisa mencoba berfoto menggunakan pakaian khas orang-orang Jepang dan Korea. Misalnya pakaian khas Jepang yang bernama Kimono, lengkap dengan sepatu dan aksesoris lainnya.
Alamat Wisata : Jalan Grand Hotel No.33E, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391
toilet umum
tempat ibadah
parkiran motor
parkiran mobil
tempat istirahat
taman bermain
cafe
rumah makan
tempat bermain anak
kolam renang
Kamis, 22 September 2022
gak nyesel kalo kesini
Kamis, 22 September 2022
Harganya cukup terjangkau
Jumat, 08 Juli 2022
tempatnya oke juga