-
0 Review
Rabu, 19 Oktober 2022 13:24
06:00 / 20:00
wisata gunung
Rp. Gratis / Free
Angkringan Tepi Sawah Setu merupakan salah satu tempat destinasi wisata kuliner yang terletak di Bekasi. Tempat ini sangat direkomendasi untuk para wisatawan yang ingin menghabiskan waktu untuk nongkrong atau quality time bersama teman dan keluarga. Meskipun restoran ini baru resmi dibuka pada bulan Januari 2022, wisata kuliner ini sudah viral dan ramai dibicarakan orang di media sosial.
Angkringan Tepi Sawah Setu memiliki konsep angkringan yang mirip dengan suasana Bali. Wisata ini menghadirkan pemandangan alam yang indah dan menawan, sehingga pengunjung bisa merasa betah berlama-lama di tempat ini. Selain itu, wisata ini juga memiliki tempat yang cukup luas serta fasilitas yang memadai. Suasana yang tenang serta tempat yang instagenic membuat wisata ini tidak pernah kehabisan pengunjung.
Pesona Alam
Daya tarik utama dari Angkringan Tepi Sawah Setu ada pada pesona alamnya yang indah dan menawan. Karena berada di lokasi persawahan, tentunya para pengunjung akan diperlihatkan pemandangan hijau di sekeliling wisata ini. Suasana yang sejuk serta dikeliling sawah dan pohon hijau membuat wisata ini sangat cocok untuk melepas penat dari keramaian perkotaan.
Indoor dan Outdoor
Untuk area indoor, para pengunjung akan melihat desain bangunan yang tradisional dan aesthetic seperti bangunan joglo terbuka. Sedangkan untuk area outdoor, pengunjung akan menempati sebuah lahan yang sangat luas. Terdapat banyak kursi dan meja di pinggiran sawah yang tersusun rapi dengan alas rumput sintesis.
Menu Makanan yang Lezat dan Terjangkau
Selain pemandangan alam yang indah, Angkringan Tepi Sawah Setu juga memilki wisata kuliner yang lezat dengan harga yang sangat terjangkau. Disana tersedia beraneka macam menu dari makanan ringan hingga makanan berat. Menu andalan dari wisata ini ada pada makanan angkringannya.
Berikut Estimasi Harga Menu Angkringan Tepi Sawah Setu :
Harga : Makanan mulai dari Rp10.000 | Minuman mulai dari Rp7.000
Telepon : 0811 1978 858
Alamat Wisata : Taman Sari, Kec. Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat
toilet umum
tempat ibadah
parkiran motor
parkiran mobil
tempat istirahat
cafe
rumah makan