Highlanders Cafe Sentul merupakan salah satu tempat destinasi wisata kuliner yang berada di Bogor, Sentul. Cafe ini memiliki konsep industrial minimalis, dimana para pengunjung bisa melihat dekorasi unik yang berpadu dengan pemandangan perbukitan yang indah. Meskipun baru berdiri pada tanggal 20 Febuari 2021, cafe ini sudah mendapat sorotan banyak orang.
Karena berada di area perbukitan khas pergunungan, Highlanders Cafe Sentul memiliki suasana udara yang segar dan sejuk. Cafe ini sangat cocok untuk pengunjung yang ingin istirahat dan melepas penat dari keramaian kota. Menu kuliner yang disediakan pun cukup enak dengan harga yang relatif ramah di kantong.
Akses Lokasi yang Mudah
Higlanders Cafe Sentul memiliki jarak yang cukup dekat dengan pusat kota Bogor. Hanya dengan jarak 16 km, pengunjung sudah bisa mengunjungi cafe ini dalam hitungan 40 menit dari pusat kota Bogor. Karena sudah terdaftar di google map, tentu cafe ini tidak sulit untuk ditemukan.
Pemandangan Gunung Salak
Untuk para pecinta alam, Highlanders Cafe Sentul bisa menjadi pilihan tepat untuk dikunjungi. Pasalnya, cafe ini memiliki pemandangan perbukitan hijau yang luas serta suasana alam yang masih asri. Disarankan untuk mengunjungi cafe ini pada siang hari agar bisa melihat langsung pemandangan gunung salak.
Spot Foto Menarik
Highlanders Cafe Sentul memiliki beberapa area yang seringkali dimanfaatkan pengunjung untuk kegiatan hunting foto. Salah satu spot foto yang paling populer ada pada lantai atas cafe dan outdoor, dimana pengunjung bisa foto dengan background perbukitan hijau yang luas.
Menu Kuliner
Highlanders Cafe Sentul juga menyediakan berbagai macam kuliner yang bisa dinikmati pengunjung seperti makanan western, makanan lokal, snacks, sampai aneka minuman yang segar. Harga kuliner yang dipatok pun relatif cukup murah dan ramah di kantong.
Berikut Estimasi Harga Menu Highlanders Cafe Sentul :
Harga : Makanan mulai dari Rp21.000 | Minuman mulai dari Rp15.000
Telepon : 0878 8410 7770